FMB: ASIA Jangan Bebani A Riza Patria dalam Tugasnya sebagai Wagub

TILIK.id, Jakarta — Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria didapuk sebagai nakhoda Alumni Sekolah Islam Al Azhar (ASIA). Banyak harapan warga ASIA kepadanya, namun sejatinya jangan meredusir energi A Riza dalam melaksanakan tugas-tugas formalnya di Ibu kota.

Demikian disampaikan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN 2014-2016 Ferry Mursyidan Baldan dalam vlognya terkait dengan kepemimpian A Riza Patria di ASIA tersebut.

Video yang diunggah  pada Jumat malam (27/11/2020) itu mengambil lokasi di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta.

Alumni Al Azhar akrab disapa FMB ini mengatakan, ASIA memiliki komitmen untuk mensuppport bagi optimalnya pelaksanaan tugas dan fungsi Wagub DKI yang saat ini diamanahkan kepada Bung @ariza.patria yang juga warga ASIA.

“Karenanya ASIA tidak boleh menjadi pengurang daya dan energi dalam pelaksanaan tugas Wagub. Jika tidak mampu menambah, jangan jadi pengurang,” kata FMB.

Dalam konteks ASIA, tambah mantan Ketua Umum PB HMI ini, seorang A Riza Patria sejatinya tidak membutuhkan jabatan formal-struktural, karena A Riza Patria adalah kebanggaan dan figur inspiratif bagi Keluarga Besar ASIA.

BACA JUGA :  Muhammadiyah: Pancasila Sudah Masuk Pembukaan UUD 45, Tak Perlu UU HIP

“Adalah kewajiban ASIA untuk tidak menambah beban yang berpotensi terjadinya proses reduksi bagi optimalnya pelaksanaan tugas-tugas kenegaraan yang sedang diemban,” kata Ferry menyertai vlog nya di akun IG TV-nya, Jumat malam.

FMB mengajak guyubkan ASIA, kokohkan kebersatuan dan rajutan silaturahmi sehingga ASIA menjadi institusi yang bermakna dalam memberi energi bagi warganya yang sedang mendapat amanah dalam jabatan publik.

“ASIA harus berkesadaran bahwa keberhasilan dan kesuksesan warganya dalam tugas Kenegaraan adalah suatu kemuliaan, bukan sekedar status simbol,” pungkas Ferry M Baldan. (lms)

Komentar