Relawan Siapkan Pendakian, Bendera ANies akan Dikibarkan di Puncak Rinjani

TIILIK.ID — Relawan pendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan  punya cara unik untuk dalam memberikan dukungannya.   Yaitu naik ke puncak Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat.

Tujuan naik ke puncak Rinjani itu adalah bentuk dukungan terhadap Anies Baswedan melalui kegiatan bertema “Anies di Puncak Rinjani”. Di atas gunung, mereka akan mengibarkan merah putih dan bendera relawan ANies.

Pengibaran bendera Merah Putih dan bendera relawan ANies diinisiasi oleh relawan Anies for Presiden 2024 Nusa Tenggara Barat  dengan tema kegiatan “Road to Mt. Rinjani NTB 3.726 mdpl”.

Diharapkan, melalui kegiatan di salah satu gunung tertinggi di Indonesia ini bisa membuat Gubernur DKI Jakarta tersebut semakin populer.

Terkait itu, relawan ANies FAST Priangan Timur, Jawa Barat,  mengirimkan Ir. H. Rudi Choerudin dan Keumala Hayat untuk bergabung dengan Tim 17 dan Tim 45 di Gunung Rinjani.

Dari Kota Banjar, Jawa Barat, Rudi dan Keumala dilepas oleh Ketua ANies FAST Priangan Timur Adang Daradjat pada Rabu (10/8/2022).

BACA JUGA :  Anies Merefleksi Perjuangan Pahlawan di Rumah Kakeknya di Yogyakarta

Rudi dan Keumala adalah Sekjen dan Bendahara Umum ANies FAST Korda Priangan Timur.  Rudi akan bergabung dalam Tim 17 yang akan mengibarkan bendera Merah Putih dan bendera relawan Anies di puncak Gunung Rinjani tepat pada Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2022 mendatang.

Sementara Keumala Hayati bergabung dalam Tim 45 yang bersama ratusan relawan lainnya akan berkemah di lereng Rinjani, Sembalun, yang disertai dengan berbagai kegaiatan mulai dari doa bersama hingga bakti sosial.

“Kita tadi para pengurus berdoa bersama untuk kesehatan dan keselamatan tim pendaki utusan ANies untuk misi pengibaran bendera Merah Putih dan bendera relawan Anies,” kata Adang Darajat dikutip dari laman KBANews, Kamis (11/8/2022).

Adang secara resmi menyerahkan bendera ANies FAST kepada Rudi Choerudin, yang tampak mengenakan kaus lengan panjang bergambar Anies dan bertuliskan “Road to Mt. Rinjani NTB 3.726 mdpl.”

Bendera yang akan dibawa oleh Rudi ke Lombok adalah bendera relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANies). Bendera ini baru akan diserahkan oleh Koordinator Presidium DPP ANIES La Ode Basir pada saat pelepasan pada Jumat petang di Kantor Sekretariat DPP ANies, Jalan Majapahit, Harmoni, Jakarta Pusat.

BACA JUGA :  Anies Keluarkan Seruan: Takbiran secara Virtual, Masjid Dibatasi 10 Persen

“Kita ini bagian dari relawan ANies. Besok Kang Rudi dan Teh Keumala ke Jakarta. Jumat tanggal 12 Agustus jam 15.30 akan dilepas sama Bang La Ode di Rumah Harmoni (Sekretariat DPP ANIES). Sabtu, tanggal 13 take off ke Lombok. Penerbangan pagi,” bebernya.

Adang berharap misi besar mengukir sejarah Pak Anies jadi Presiden berhasil. Sebagai relawan, tugas kita adalah meningkatkan elektabilitas dan popularitas Anies Baswedan.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini bisa mendongkrak elektabilitas dan popularitas Pak Anies,” kata Adang. (lea)

Komentar