Relawan ANies Apresiasi Mayoritas NasDem Usulkan Anies Baswedan

TILIK.ID — Rakernas Partai Nasional Damokrat (NasDem) telah menerima usulan nama Capres 2024 dari 34 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) se Indonesia. Gubernur DKI Anies Baswedan mendapat dukungan 32 DPW, dan 21 DPW menempatkan Anies di urutan pertama atau prioritas.

Usulan DPW NasDem dari seluruh Indonesia ini mendapat apresiasi dan terima kasih dari Koordinator Presidium DPP Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANies) La Ode Basir.

“Kami mengapresiasi dan menyambut baik Rakernas Partai NasDem yang memperlihatkan mayoritas kadernya ingin Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diusung sebagai calon presiden di Pilpres 2024,” kata La Ode Basir, Jumat (17/6/2022).

Basir berharap kepada seluruh relawan Anies agar mendukung upaya yang dilakukan oleh Partai NasDem ini. Sebab, partai pimpinan Surya Paloh itu sudah melalukan kerja-kerja dengan baik dalam memilih figur yang tepat untuk menjadi pemimpin bangsa.

Banyaknya DPW mengusulkan Anies, menurut La Ode Basir, lebih karena melihat track record Anies selama memimpin Jakarta. Maka jangan heran jika suara Anies lebih unggul dari tokoh lainnya dalam Rakernas NasDem.

BACA JUGA :  Hadapi Anies, Mesin Istana “Agresif” Menyerang

“Jadi yang dilakukan oleh Partai NasDem ini harus kita dukung dan kita apresiasi karena itu adalah cara terbaik yang obyektif berbasis track record apa yang dihasilkan atau menjadi karya nyata dari Pak Anies selama memimpin Jakarta,” kata La Ode Basir.

Karena itu, kata La Ode Basir, relawan ANies harus mendukung cara-cara yang dilakukan oleh partai dalam upaya menghadirkan pemimpin terbaik bagi bangsa ini.

Dia mengakui aspirasi untuk mengusung Anies Baswedan sebagai capres itu hanya bisa disalurkan melalui jalur parpol. Ketika ada partai yang sudah gamblang memberi simpati lebih kepada Anies Baswedan, maka tentu harus didukung.

“Lahirnya pemimpin yang baik itu adalah pengejawantahan dari visi dan misi partai dalam hal merealisasikan tujuan berbangsa dan bernegara, yaitu kemajuan dan kesejahteran rakyat,” katanya.

La Ode Basir melanjutkan, kerja relawan adalah kerja kolaborasi rakyat yang akan disalurkan melalui parpol. Keberhasilan partai dalam melakukan seleksi calon pemimpin, akan menghadirkan pemimpin yang mengabdi, pemimpin yang mengejawantahkan visi misi partai mewujudkan Indonesia yang baik.

BACA JUGA :  Sah, PBB Usung Ir H Burhanuddin MSi dan Ahmad Yani di Pilkada Bombana

Rakernas Partai NasDem di JCC Senayan, Jakarta pada Kamis (16/6/2022) nama Anies Baswedan menjadi nama yang paling banyak diusulkan oleh DPW Nasdem, yakni 32 dari 34 DPW mendukung Anies untuk diusung menjadi calon presiden.

Kemudian di urutan kedua disusul oleh nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang didukung oleh 29 DPW. Lalu Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dengan 19 DPW, Rachmat Gobel 14 DPW, dan Andika Perkasa 13 DPW. (lms)

Komentar