TILIK.ID — Sebuah buku tentang Geisz Chalifah ditulis oleh 30 lebih insan Ancol. Buku itu telah diterbitkan bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke-60 mantan aktivis HMI Jakarta itu.
Insan Ancol yang menulis pun mulai dari
Waitress, Penjaga Gerbang, GM sampai dengan Direktur Utama. Buku itu ditulis berdasarkan yang dilihat dan dialaminya sehari-hari.
Tulisan-tulisan itu kemudian oleh Martua Hami Siregar menginisiasi untuk menerbitkannya dalam bentuk buku sebagai kado ulang tahun.
“Sungguh hadiah yang indah dalam hidup. Semoga dimanapun kita berada selalu memberi manfaat bagi banyak orang,” kata Geisz Chalifah dalam komentar singkatnya, Rabu (20/10/2021).
Geisz mengaku tidak tahu menahu soal rencana penerbitan buku itu. Tiba-tiba saja diolah dan ada yang menerbitkannya. Apapun isi buku itu, itulah pandangan mereka.
“Jadi saya suprise aja, dapat kado ulang tahun dalam bentuk kesaksian, testimoni, dari teman-teman. Terima kasih semuanya,” kata Geisz Chalifah.
Buku dengan judul “Gara-Gara Geisz; Geisz Cnalifah di Mata Insan Ancol” itu selanjutnya dibuatkan ebook dan diposting di laman heyzine.com.
Berikut link Ebook buku “Gara-Gara Geisz; Geisz Chalifah di Mata Insan Ancol”:
https://heyzine.com/flip-book/afcc8c1beb.html
Komentar