Timnas Indonesia Jumatan Bersama WNI di Masjid Indonesia di Kuwait

TILIK.ID — Tinnas Sepak Bola Indonesia di Asian Cup 2022 menyempatkan salat Jumat di masjid Indonesia di Kuwait atau sehari jelang laga kedua Indonesia melawan Yordania.

Timnas Indonesia di laga perdana sukses mengalahkan Kuwait dengan hasil 2-1. Sabtu atau Ahad dini hari WIB, anak asuh Sing Tae-Yong akan melakoni laga kedua melawan Yordania

Kehadiran skuad timnas Indonesia yang muslim di masjid Indonesia disambut masyarakat dengan sangat antusias dan berbahagia pada salat Jumat tersebut.

Yang menarik, jumlah jamaah WNI yang hadir lebih banyak dari biasanya meski tinggalnya jauh dari masjid. Setelah tahu skuad Timnas Indonesia akan beribadah bersama warga Indonesia si Kuwait, mereka pun beramai-ramai Jumatan di Masjid Indonesia.

Para WNI Kuwait ini umumnya yang hadir di stadion dan menjadi suporter Timnas Indonesia saat mengalahkan tuan runah Kuwait hari Rabu dini hari WIB yang lalu.

Dubes RI, Lena Maryana (kiri) berbincang dengan Manajer Timnas Indonesia di KBRI Kuwait.

Setelah salat Jumat, warga Indonesia di Kuwait berkesempatan untuk beramah tamah dengan Tim kesayangan mereka.

BACA JUGA :  Kali Pertama Sejak 2004-2005 Perempat Final Liga Champions Tanpa Messi dan Ronaldo

Dalam sambutannya, Manager Timnas, Sumardji, menyampaikan apresiasi kepada KBRI serta seluruh masyarakat Indonesia di Kuwait atas dukungan dan doa kepada Timnas saat bertanding melawan Kuwait.

Sunardji juga mengharapkan warga Indonesia di Kuwait dapat memberikan dukungan yang sama kepada Timnas pada pertandingan berikutnya melawan Yordania dan selanjutnya Nepal.

Pada kesempatan tersebut, Dubes RI Kuawait Lena Maryana Mukti kembali menyampaikan selamat kepada Tim Nasional Sepak bola Indonesia dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu perjuangan Timnas sehingga berhasil memenangkan pertandingan perdana melawan Timnas Kuwait.

Secara khusus Dubes juga menyampaikan terima kasih kepada para pemain dan mendoakan agar Indonesia bisa kembali meraih kemenangan di pertandingan berikutnya.

Seluruh warga Indonesia yang bergabung di Masjid Indonesia sangat bergembira dengan kehadiran Timnas Indonesia. Warga Indonesia yang hadir mengungkapkan rasa senang dan bangga dengan mengucapkan takbir bersama sama.

Mereka juga sangat berbahagia bisa berinteraksi langsung dengan para pemain, ofisial dan manager Timnas Indonesia. Bagi warga Indonesia yang telah bermukim lama di Kuwait, kebahagian mereka sangat terlihat karena dapat bertemu dan menyaksikan lagi secara langsung perjuangan Tim Indonesia setelah lebih dari 13 tahun.

BACA JUGA :  Indonesia Ditekuk Irak 1-3 di Laga Perdana Piala Asia Qatar

Seluruh warga dan hadirin sepakat untuk kembali memberikan dukungan dan doa kepada Timnas Indonesia pada pertandingan melawan Yordania hari ini, Sabtu, 11 Juni 2022 Waktu Kuwait. Mereka akan mendukung Timnas dan secara langsung hadir di Stadion Jaber Al Ahmad Kuwait. (bes)

Komentar