MER-C Heran Delegasi Israel Hadiri IPU di Nusa Dua Bali

TILIK.ID — Ketua Presidium MER-C, dr. Sarbini Abdul Murad menyatakan keheranannya atas diizinkannya delegasi Israel bisa menghadiri acara Inter-Parliamentary Union (IPU) ke-144 di Nusa Dua, Bali.

Menurut Sarbini, Indonesia seharusnya tidak memberikan visa kepada dua anggota Parlemen Israel (Knesset), Avi Ditcher dan Nira Sphak untuk menghadiri sidang tersebut.

“Kehadiran dua angggota Parlemen Israel di Bali menggambarkan politik santun Indonesia terhadap Israel,” tegas Sarbini dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (24/3/2022).

Sarbini mengatakan, satu sisi Indonesia mendukung kemerdekaan Palestina, tapi di sisi lain kita juga masih memberikan ruang bagi Israel.

“Kami khawatir apabila sidang IPU diadakan di Israel, jangan-jangan Indonesia juga hadir karena alasan sebagai anggota IPU,” lanjutnya.

Sarbini mengingatkan agar Indonesia bisa bersikap tegas kepada Israel, sebagaimana Bung Karno dulu.

“Kita mesti tegas dengan Israel seperti Bung Karno bersikap tegas dengan menolak kehadiran kontingen Israel saat penyelenggaraan Asian Games di Jakarta pada tahun 1962 silam,” kata Sarbini lagi.

Ia juga berharap generasi penerus bangsa Indonesia bisa meneladani sikap Bung Karno yang dikenal selalu membela perjuangan bangsa-bangsa tertindas dan juga gigih melakukan pembelaan terhadap perjuangan bangsa Palestina. (lms)

BACA JUGA :  Titip Aspirasi ke PKS, 8 Pendeta Surabaya dan Sidoarjo Dukung Anies Presiden

Komentar