Meski Imbang dengan AC Milan, Juventus ke Final Copa Italia

TILIK.id, Jakarta — Piala Italia atau Copa Italia dilanjutkan. Juventus melaju ke final Piala Italia setelah hanya bermain imbang 0-0 dengan AC Milan. Laga semifinal kedua itu digelar di Stadion Allianz, Turin, Jumat setempat atau Sabtu dini hari WIB.

Juventus melaju ke final karena keunggulan gol tandang dari semifinal leg pertama yang berakhir imbang 1-1 saat dimainkan pada 13 Februari silam.

Pertandingan semifinal Piala Italia itu merupakan pertandingan profesional pertama yang dimainkan di Italia setelah seluruh kegiatan olahraga di negara tersebut ditangguhkan sejak Maret akibat pandemi Covid-19.

Di final, Juve akan ditantang Napoli atau Inter Milan yang baru akan bermain pada Sabtu (13/6) malam. Laga final akan dimainkan empat hari kemudian yakni pada Rabu (17/6) di Stadio Olimpico, Roma.

Juve mendapat hadiah penalti pada menit ke-16, setelah wasit Daniele Orsato melihat VAR dan memutuskan bahwa tangan Andrea Conti mengenai bola di kotak terlarang.

Christiano Ronaldo yang mencetak penalti pada leg pertama, kali ini gagal setelah sepakannya membentur tiang gawang.

BACA JUGA :  Milan 2-0 Lazio, Ibrahimovic dan Leao Bawa Milan ke Posisi Dua Klasemen

Tidak lama berselang Milan kembali mendapat masalah saat Ante Rebic melakukan pelanggaran keras terhadap Danilo, yang membuatnya diganjar kartu merah.

Unggul jumlah pemain membuat Juve lebih leluasa mendikte permainan. Blaise Matuidi melepaskan sepakan voli yang dapat ditahan kiper Gianluigi Donnarumma dan Ronaldo menembakkan bola yang masih mampu diatasi oleh Donnarumma.

Milan gagal menguji kiper gaek Juventus Gianluigi Buffon walau mereka beberapa kali mampu membangun serangan yang baik.

Di babakkedua, Milan sempat mengancam melalui sundulan Hakan Calhanoglu yang melebar. Milan kemudian memasukkan penyerang Rafael Leao untuk menggantikan Giacomo Bonaventura untuk menajamkan serangan mereka.

Kelelahan pemain kedua tim tampak sekali dalam laga pertama sepakbola Italia itu di tengah pandemi Covid-19. Sampai peluit akhir berbunyi, tidak ada tambahan gol. Juve berhak tampil di final.

Susunan Pemain

Juventus (4-3-3):
Gianluigi Buffon, Danilo (Juan Cuadrado 86’), Leonardo Bonucci, Matthijs De Ligt, Alex Sandro, Miralem Pjanic (Sami Khedira 62’), Rodrigo Bentancur, Blaise Matuidi (Adrien Rabiot 63’), Douglas Costa (Federico Bernardeschi 63’), Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo

BACA JUGA :  Bayern Munchen Sikat Union Berlin 2-0

AC Milan (4-2-3-1):
Gianluigi Donnarumma, Andrea Conti (Alexis Saelemaekers 88’), Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Davide Calabria (Diego Laxalt 88’), Ismael Bennacer, Franck Kessie (Rade Krunic 82’), Hakan Calhanoglu, Lucas Paqueta (Lorenzo Colombo 82’), Giacomo Bonaventura (Rafael Leao 52’), Ante Rebic. (mbn)

Komentar