Akhir Tahun, Jubir Timnas AMIN La Ode Basir Sampaikan Tiga Refleksi

TILIK.ID — Menutup tahun 2023 relawan dan pendukung paslon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) melakukan refleksi.

Refleksi pergantian tahun ini salah satunya disampaikan Koordinator Presidium DPP Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANies) La Ode Basir.

La Ode mengatakan, berkat perjuangan panjang, Anies-Muhaimin berhasil mendaftar ke KPU sebagai peserta Pilpres 2024 pada 19 Oktober 2023.

“Alhamdulillah kita semua para pendukung, relawan, simpatisan, pasangan AMIN, Mas Anies dan Gus Muhaimin sampai pada level ini. Pasangan kita resmi dicalonkan,” katanya di Jakarta, Ahad (31/12/2024).

Refleksi yang kedua, ujar La Ode, menutup tahun 2023 ini elektabilitas Anies-Muhaimin terus menunjukkan tren kenaikan sebagaimana terekam hampir semua lembaga survei. Itu artinya, kerja-kerja kolosal semua komponen pendukung mulai menampakkan hasil positif.

Kerja kolosal ini dilakukan relawan dengan menggelar perjalanan ke sejumlah daerah di Jawa Barat dan Jawa Tengah untuk konsolidasi dukungan pasangan Anies-Muhaimin ini.

Tak hanya Pulau Jawa, beberapa relawan pun bergerak ke wilayah di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, dan seluruh Papua.

BACA JUGA :  Statemen Ketum PSI Menggiring Anies ke Istana

“Beberapa teman-teman saya ada ke Sumatera, dari ujung Lampung sampai Aceh. Ada ke Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Papua, dan Maluku,” kata La Ode Basir.

Dikatakan, relawan, Timnas, parpol dan lainnya semua saling memberi kabar. Bahwa animo dan dukungan sangat tinggi terhadap pasangan AMIN. Harapan mereka akan perubahan itu sangat nampak.

“Ini tidak hanya terjadi di kota-kota, tapi juga di desa-desa. Di kampung di daerah Purbalingga itu saya disambut, begitu turun dari mobil langsung, mereka teriak ‘Wakanda no more Indonesia forever’. Saya tanya dari mana tahu. Oh kita nonton pidato debatnya Pak Anies,” katanya menirukan jawaban warga.

La Ode juga mensyukuri bahwa simpul relawan ANIES yang hadir sejak Oktober 2021 dan mendorong Anies Baswedan menjadi calon presiden sudah dikenal oleh masyarakat luas di seluruh Indonesia.

“Di kampung saya juga, dekat Laut Banda sana, saya cek pun demikian. Jadi sangat besar harapan perubahan ini,” kata tokoh relawan asal Pulau Kelang, Maluku.

Basir menambahkan, kuatnya dukungan kepada pasangan Anies-Muhaimin ini karena masyarakat ingin adanya perubahan. Rakyat ingin harga bahan pokok terjangkau, layanan pendidikan dan kesehatan yang murah serta maksimal.

BACA JUGA :  Merdeka (3): Sudan Selatan

Demikian juga usaha mereka mendapat perhatian agar bisa meningkat dan produktif.

“Ini yang menjadi harapan mereka,” ucap La Ode Basir yang juga Koordinator Presidium Sekber Relawan AMIN ini.

Kedua, kata La Ode, kita patut berterima kasih atas kerja kolosal dari seluruh elemen yang bergerak, partai dengan partai, partai dengan relawan, relawan dengan relawan dan seluruh simpatisan.

Refleksi ketiga, menyambut tahun 2024 La Ode Basir mengajak semua elemen pendukung pasnagan Anies-Muhaimin di semua tingkatan baik itu partai pengusung, relawan, serta simpatisan pada umumnya untuk terus menjaga kekompakan, meningkatkan komunikasi dan sinergitas dalam menggalang dukungan dari rakyat.

“Mari kita bergerak dari desa ke desa, kampung ke kampung, rumah ke rumah untuk sosialisasikan pasangan nomor urut 1, Mas Anies dan Gus Muhaimin,” kata Juru Bicara Timnas Pemenangan AMIN ini..

Dia mengajak untuk menyiapkan sistem untuk pengamanan suara, siapkan sistem untuk mengawal suara.

La Ode optimis dengan kekompakan dan kerja-kerja kolosal semua elemen pasangan Anies-Muhaimin akan menang. Sehingga pasangan tersebut mendapat kesempatan untuk mewujudkan harapan rakyat akan hadirnya perubahan dan kehidupan yang lebih baik. | • sal

BACA JUGA :  PONGAH

Komentar