Dekranasda Bombana Juara I di HUT ke-56 Sultra

TILIK.ID — Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bombana kembali meraih juara 1 Stand Terbaik Kategori Dekranasda Kabupaten/Kota se Sulawesi Tenggara.

Ajang lomba yang dimenangkan Dekranasda Bombana itu digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun Provinsi Sulawesi Tenggara yang digelar di Kabupaten Kolaka Timur. Gubernur Sultra H Ali Mazi SH hadir membuka acara HUT ke-56 Sultra tersebut.

Dekranasda Bombana dalam meraih juara I menampilkan fashion dan kain-kain tenun bercorak khas. Motif yang dipamerkan cukup tertata rapi, estetik dan menarik perhatian juri sehingga mendapat juara I. Juga penataan stand dari Tim Dekranasda Bombana dianggap yang terbaik.

Di stand Bombana, motif ditampilkan  adalah motif pengembangan,  yaitu motif kepala kuda, yang motif ini ditampilkan juga  di New York Indonesia Fashion Week  beberapa bulan yang lalu.

Ketua Dekranasda Bombana Hj Fatmawati Kasim Marewa, S.Sos mengatakan kesyukurannya atas juara yang diraih Dekranasda Bombana. Ini berkat kerjasama tim yang baik di Dekranasda.

“Kita bersyukur tentunya ya, apa yang kita raih ini berkar kerja smart Dekranasda Bombana. Saya berterima kasih atas juara yang diberikan ini,” kata Farmawati Kasim Marewa melalui pesan singkatnya, Senin (15/5/2023).

BACA JUGA :  Burhanuddin Janji Jamin Pendidikan Anak-Anak Bombana

Ketua Dekranasda Kabupaten Bombana ini mengatakan, raihan juara I ini berkat kerja kreatif jajaran pengurus dan tim yang dipimpinnya.

“Ini hasil kerja tim kreatif Dekranasda Bombana. Saya tentu mengucapkan terima kasih. Dengan raihan ini, kita bangga menjadi orang Bombana,” pungkas Fatmawati Kasim M.

Dekranasda Bombana di bawah kepemimpinan Hj Fatmawati Kasim Marewa,S.Sos mendapat banyak apresiasi karena kreatifitasnya menciptakan produk-produk fashion.

Dekranasda Bombana berkali-kali medapat undangan tampil di ajang nasional dan international. Di tingkat nasional misalnya, Dekranasda Bombana tempil di Indonesia Fashion Week. Sedangkan di ajang internasional diundang pada New York Indonesia Fashion Week (NYIFW) di Amerika Serikat Desember lalu. (lms)

Komentar