Perawat Terharu Baca Surat Anies Baswedan

TILIK.id, Jakarta — Gubernur DKI Jakarta Anies Bsswedan menyebut para perawat, dokter, dan tenaga medis lainnya yang bertugas menangani pasien virus corona di Jakarta sebagai pejuang kemanusiaan.

Karena itu Anies mengapresiasi dengan menyiapkan empat hotel milik BUMD Jakarta, salah satunya Hotel Grand Cempaka, sabagai tempat istirahat para paramedis tersebut.

Tak hanya tempat istirahat, Anies juga menyiapkan bus-bus TransJakarta untuk mengantar jemput para tenaga medis tersebut dari hotel ke rumah sakit dan sebaliknya.

Tak lupa Anies menitipkan surat kepada masing-masing tenaga medis tersebut yang dititipkan di masing-masing kamar di Hotel Grand Cempaka.

Yang menarik, seorang perawat yang baru saja mendapatkan kamar menginap dan istirahat di Hotel Grand Cempaka menemukan surat itu dan langsung membacanya sembari merekam videonlewat HPnya.

Usai membacakan, perawat itu kemudian mengunggah di twitter melului akun ZAEffendy pada Kamis (26/3/2020).

“Dari Gubernur DKI kita lihat isinya apa. Gila gua merinding cuy,” kata tenaga kesehatan itu sambil membuka amplop.

Dia melanjutkan, “Welcome letter dari Gubernur DKI Jakarta di setiap kamar yang ditempati para nakes…speechless,” tulisnya.

BACA JUGA :  Ini Keterangan Anies Usai Rapat Bersama Forkopimda di Monas

Sambil menahan haru, wanita itu melanjutkan membaca sampai selesai. Dia tak mampu berkata-kata lagi. Video selesai.

Penasaran dengan videonya? Yuk saksikan rekamananya di bawah ini:

Komentar