Pj Bupati Resmikan Asrama Mahasiswa Bombana di Kendari, Berikutnya di Kolaka

TILIK.ID — Penjabat (Pj.) Bupati Bombana Ir H Burhanuddin MSi meresmikan asrama mahasiswa Bombana di Kendari, Ahad (16/4/2023). Asrama itu terletak di Lorong Hidayatullah, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari.

Pj. Bupati Bombana Ir H Burhanuddin dalam sambutannya menyampaikan bahwa dana pembangunan asrama ini bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bombana. Asrama dua lantai ini akan terdiri atas 50 kamar tidur. Saat ini 25 kamar di lantai 1 bangunan telah rampung.

“Progres pembangunan yang sudah terealisasi hingga saat ini adalah 1 lantai dengan fasilitas 25 Kamar dan 10 kamar mandi yang layak digunakan dan sudah bisa dimanfaatkan,” katanya.

Burhanuddin mengatakan pembangunan asrama mahasiswa ini merupakan bentuk konkret perhatian pemerintah daerah terhadap pendidikan putra-putri Kabupaten Bombana yang melanjutkan studi di perguruan tinggi Kota Kendari.

Pj Bupati Bombana Ir H Burhanuddin MSi pada peresmian Asrama Mahasiswa Bombana di Kendari, Ahad sore (16/4/2023).

“Karena bagaimana pun wajah Bombana di masa depan tergantung kepada bagaimana Sumber Daya Manusia (SDM) generasi muda Bombana saat ini. Maka dari itu, asrama mahasiswa ini adalah wadah untuk mewujudkan impian mahasiswa Bombana,” tambahnya.

BACA JUGA :  Tambang Emas Martabe: Kualitas Biota Air di Sungai Batangtoru Masih Terjaga

Pengawasan dan pemantauan terhadap penghuni asrama mahasiswa ini harus mengacu pada Peraturan Bupati Bombana Nomor 7 tahun 2023 tentang Pedoman Pengelolaan Asrama Mahasiswa Milik Pemerintah Kabupaten Bombana.

“Melalui APBD tahun anggaran 2023 ini, Pemda Bombana juga telah mengalokasikan anggaran pembangunan Asrama Mahasiswa Bombana di Kolaka yang berlokasi di Kecamatan Tanggetada. Asrama ini akan dibangun secara bertahap sesuai kemampuan keuangan daerah,” katanya. (los)

Komentar