Usai Diskusi Urban 20, Anies Ajak Ridwan Kamil Main Bola di JIS

TILIK.ID — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat tampil sebagai nara sumber dalam diskusi Urban 20 (U20) di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu.

Usai menjadi nara sumber yang dipandu Dino Patti Jalal dan Ketua Umum Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia (METI) Dr Ir Surya Darma MBA itu, Anies mengajak Ridwan Kamil menjajal lapangan JIS.

Anies dan Ridwan Kamil pun memasuki lapangan JIS bersama Surya Darma dan Dino Patti Jalal. Anies mengajak Gubernur Jawa Barat itu memainkan game tendangan penalti.

Kedua kepala daerah bertetangga itu bermain bola dengan masih mengenakan pakaian kerja, celana kain panjang, dan kemeja.

Anies mengambil bola dan spidol. Spidol kemudian diserahkan ke Kang Emil untuk sama-sama bikin tanda tangan pada bola. Usai itu, keduanya pun adu penalti.

Tendangan penalti dilakukan. Gawang Ridwan Kamil bobol. Sepakan Anies bersarang di sisi kanan bawah Ridwan Kamil. Sebaliknya, tendangan Kang Emil dapat ditepis Anies Baswedan.

Kedudukan 1-0 dilanjutkan tendangan kedua. Sepakan Anies kembali masuk gawang, dan dibalas sepekan kedua Ridwan Kamil yang kali ini gagal dihalau Anies.

BACA JUGA :  Gagal Dipukul, Anies Akhirnya Dirangkul

Usai adu penalti, kedua gubernur ini foto dan selfie bersama. Video adu penalti kemudian dengan cepat beredar di medsos. Anies sendiri ikut mengunggah video golnya di akun instagramnya.

“Terima kasih Kang Emil sudah datang dan sparring di JIS,” kata Anies melalui akun instagram @aniesnaswedan di Jakarta, Rabu (16/2/2022).

“Messi pun ketar ketir melihat gol penalti ini, bukan begitu, Kang,” ucap Anies sembari menautkan akun instagram Ridwan Kamil.

Anies mengatakan meski keduanya saling berhadapan di lapangan, namun di luar lapangan menjadi tim “bubur diaduk”.

“Di dalam lapangan boleh berhadapan, tapi di luar lapangan sama-sama tim bubur diaduk,” ucap Anies.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswesan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi ketua bersama pada Forum U20 yang menjadi pendukung agenda utama Presidensi G20 Indonesia.

Forum U20 rencananya akan dilaksanakan di Jakarta pada Agustus 2022. (lms)

Komentar